Rahasia Harta Virtual

Banner Formula Harta Virtual

Rahasia Beramal Virtual

Rahasia Aset Virtual

Rahasia Terminal Marketing

Senin, 18 Oktober 2010

Metode Menghafal Al-Quran (2)

METODE MENGHAFAL AL-QURAN (2)
Sesuatu yang paling berhak dihafal di dunia ini adalah Al-quran, karena pada hari kiamat Al-Quran yang kita baca dapat memberikan syafaatnya ketika kita mengalami kesusahan di akherat nanti. Untuk menghafalkan Al-Quran ada dua komponen utama agar seseorang itu bisa menjadi seorang HAFIDZ atau HAFIDZOH.Dua komponen tersebut adalah azam (keinginan) yang kuat dan seorang ustazd, kiyai atau guru yang bertugas untuk mentashih bacaan kita.

Selain itu ada komponen tambahan yaitu METODE MENGHAFALKAN AL-QURAN. Berikut ini adalah diantara metode menghafalkan Al-Quran :
  1. Baca Al-Quran 1 halaman beberapa kali sampai lancar bacaannya.Setelah itu dari 1 halaman yang kita baca, mulai menghafalkan dengan menghafalkan per 1 ayat, kemudian diulang-ulang sampai benar-benar lancar.
  2. Setelah benar-benar hafal 1 ayat, baru kita berpindah ke ayat selanjutnya. Lakukan langkah nomor 2. Ketika sudah hafal maka ulangi mulai baca ayat 1 yang sudah dihafal dilanjutkan dengan ayat yang ke-2. Ketika sampai ke ayat ke-2, ayat ke-2 kita baca dua kali.
  3. Jika kita telah menghafal ayat selanjutnya yang ke-3 maka perulangan dilakukan dengan membaca ayat pertama 1 kali, ayat ke-2 satu kali, dan ayat ke-3 tiga kali. Ulangi langkah di atas hingga kita hafal satu halaman.
  4. Ketika sudah hafal satu halaman ulangi bacaan 1 halaman yang sudah kita hafal sebanyak 3, 5 atau 7 kali. Terserah pada kemampuan kita. Semakin banyak semakin bagus.
  5. Kemudian kita sambung bacaan 1 halaman yang telah kita hafal dengan bacaan 4 halaman sebelumnya sampai lancar.
  6. Lakukan langkah-langkah di atas hingga selesai 30 juz dan jangan lupa setoran ke ustazd untuk mentashih bacaan kita.

Akhirnya selamat menghafalkan Al-Quran dan semoga kita bisa menjadi penjaga kalam Ilahi, dan bisa mengamalkan isinya. Dan selamat menjadi Bagian Masyarakat Qurany.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar